Universitas Terbaik di Lampung, Universitas Teknokrat Indonesia Alumninya Juga Banyak Diterima di Kejaksaan

Bandarlampung,– Ternyata alumni Universitas Teknokrat Indonesia salah satu Universitas Terbaik di Lampung, banyak juga diterima sebagai ASN di Kejaksaan. Diantara alumni Universitas Teknokrat yang menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kejaksaan. Yakni, Eny Mariyanah, A.Md. Ia telah bekerja di Kejaksaan Negeri (Kejari) Lampung Timur, sebagai bendahara penerimaan. Sebagai alumni Universitas Teknokrat Eny merasa bangga diterima bekerja sebagai ASN di Kejaksaan. Karena bekal ilmu saat kuliah sangat mendukung di tempat kerja.

Alumni Universitas Teknokrat yang juga bekerja sebagai ASN di Kejaksaan yaitu Melinda, S.Kom. Ia bertugas di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung. Melinda alumni Prodi Sistem Informasi ini menjabat sebagai Kepala Sub Seksi Bantuan Hukum pada Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara. Bagi Melinda, bisa belajar di Universitas Teknokrat menjadi kebanggaan. Sebab, apa yang dia kerjakan sekarang ini berkat ketekunan dirinya selama kuliah di Universitas Teknokrat Indonesia. Kampus tempat dia belajar Melinda telah banyak memberi inspirasi dan bekal dalam terjun ke dunia kerja. Termasuk dirinya bisa diterima di Kejaksaan dan manjadi Kepala Sub Seksi karena prestasi dan dedikasi. Kuliah di Universitas Teknokrat Indonesia, mahasiswa ditempa disiplin, kreatif dan inovatif, sehingga alumninya bermutu.

Lalu ada juga alumni Universitas Teknokrat Indonesia Prodi Sistem Informasi Akuntansi Rafidah Hasnun, AM.d, S.I.Ak, juga bekerja di Kejaksaan Tinggi Lampung. Suatu kebanggaan bagi Rafidah Hasnun bisa bekerja di Kejaksaan. Kuliah di Teknokrat katanya tidak hanya dibekali ilmu di bangku kuliah. Mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia memang dibekali dengan kesekretarisan, pengembangan kepribadian, uji kompetensi serta motivasi dunia kerja. Sehingga para alumninya bisa bersaing di dunia kerja.